Jumat, 15 Juli 2016



Mengelola hutang.

Roma 13:8 (TB)  Janganlah kamu berhutang apa-apa kepada siapa pun juga, tetapi hendaklah kamu saling mengasihi. Sebab barangsiapa mengasihi sesamanya manusia, ia sudah memenuhi hukum Taurat.





Mengelola hutang.

Roma 13:8 (TB)  Janganlah kamu berhutang apa-apa kepada siapa pun juga, tetapi hendaklah kamu saling mengasihi. Sebab barangsiapa mengasihi sesamanya manusia, ia sudah memenuhi hukum Taurat.

Mengelola hutang. Rom 13:8.

A. Jenis hutang.

a. Hutang uang.

- pinjaman tanpa bunga.
- pinjaman beserta pemutihan.
- pinjaman beserta bunga ringan.
- pinjaman beserta bunga amat besar.
- bea pajak.

b. Hutang emosi.

- janji yang harus ditepati.
- rasa hormat karena ditolong.
- rasa hormat karena orang dekat.

Dalam hal ini hutang yang akan dibahas singkat adalah hutang yang menyangkut uang.

B. Emosi terikat hutang.

a. Hutang yang sulit dibayar akan membuat reaksi negatif:

Stres, kasar, marah, bohong, bisa kabur, bunuh diri, biang gosip, bunuh orang, pergi ke dukun, pakai kuasa gelap.

b. Hutang yang sulit dibayar sebaiknya sebagai orang percaya buat reaksi positif:

Tenang, doa, tetap memandang Yesus dengan cara memperkatakan firman kelimpahan, memiliki sikap setia akan pengharapan bahwa dengan pertolongan Tuhan maka seiring waktu sesegera mungkin hutang akan lunas dengan cara ajaib.

Miliki pandangan akan firman Tuhan bahwa:

- Tuhan Yesus telah selesaikan segala hutang di kayu salib. Kol 2:14.
- Tuhan Yesus sanggup menolong hutang kita. Ibr 2:18.
- Tuhan Yesus memberi kita hikmat. Ams 1:7.
- Tuhan Yesus terus menyertai kita. 1 Sam 18:14.
- Tuhan Yesus bisa buat mujizat. Yoh 12:18.

C. Penyelesaian hutang.

a. Sikap yang dimiliki untuk menutup hutang:

- tenang. 1 Ptr 4:7.
- berdoa. 1 Ptr 4:7.
- hikmat. Kol 4:5.
- pengelolaan. Pkh 12:9.

b. Hutang bisa diselesaikan dengan:

- cicilan yang teratur.
- menjual benda yang bernilai.
- menyicil setiap kali ada rejeki.
- membuat hutang jadi aset bisnis.
- stop hutang selama ada hutang lama.
- pendapatan lebih besar dari hutang dan pengeluaran.
- mujizat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar